Senin, 31 Desember 2012

Catatan Akhir Tahun


Dipenghujung tahun ini, aku hanya pengen tak henti-hentinya mengucap syukur alhamdulillah. Betapa besar pelajaran yang aku peroleh dari kejadian-kejadian yang ku hadapi..

Bagaimana tidak? Mungkin kalian bisa lihat status penuh kegalauan yang ku tulis sebelum postingan ini.. Benar-benar ujian terberat bagiku. Hingga akhirnya aku tersadar bahwa kekuatan pikiran begitu hebat bisa merubah keceriaan seseorang. Pikiran yang belum tentu benar adanya.

Bahkan seorang senior yang sudah sangat mengenal sifatku mengatakan :
"Ini bukan Fadly yang ku kenal, apa gerangan yang bisa membuatmu berubah seperti ini dik?"

Dan malam itu aku hanya bisa menjawab "Entah kak, aku juga ga paham sama diriku sendiri sekarang."

Yah, bahkan aku sempat ingin mundur dan menyerah dari pertempuran ini. Kalau saja aku berpikir pendek, mungkin aku telah kalah. Untungnya kemarin aku berpikir untuk menyelesaikan dan tidak ingin meninggalkan masalah ini begitu saja, aku yang membuat aku yang harus bertanggungjawab.

Siang tak bergairah, makan tak enak, tidur tak nyenyak. 7 hari itu benar-benar hari terkacau sepanjang hidup yang pernah kualami. Puncak kerisauan itu terjadi kemarin malam 30 Desember 2012. Saking risaunya, aku bahkan tak dapat memejamkan mata hingga menjelang pukul 07.00. Betapa gila yang namanya the power of mind  itu..

Hingga aku akhirnya mendapat jawaban bahwa ini semua hanya kesalahpahaman atas pikiranaku yang terlalu negatif dan penuh ketakutan. Hahahahahah :D sampai sekarang aku tak berhenti menertawakan diriku sendiri. Betapa lemahnya sebenarnya diri ini, apalagi tanpa Tuhan. Hampir saja kututup tahun ini tanpa gairah. :D

Mau tau pelajaran apa saja yang ku peroleh dari ujian singkat namun terberat ini?
Kini aku tahu siapa saja orang-orang yang setia berada disampingku ketika aku benar-benar terjatuh. Aku benar-benar mendapatkan orang yang ingin setia membendung tumpahan air mataku, mendengar segala ocehanku, dan betul-betul simpati. Mungkin ini pula jawaban atas pertanyaan besarku akan bagaimana sebenarnya sosok sahabat sejati, dan aku mendapatkan itu :')

Aku juga akhirnya mendapat sebuah cambukan yang mungkin akan menjadi ancaman bagi masa depan kami. Cambukan yang benar-benar menjadi pelajaran yang ingin Ia tunjukkan kepadaku sebagai pemimpin yang ideal.

Sekali lagi ucapan syukur teramat besar bagi-Mu Yaa Rabb, maafkan hamba jika hamba hanya mengingatmu saat susah. Terima kasih telah menegurku dengan caramu ini. Benar-benar akan aku catat dan kubuka untuk menjadi pelajaran masa depanku :'')

Betewe sekarang tanggal 31 Desember, itu artinya tinggal menghitung detik kita akan berpindah ke sebuah alur waktu yang baru. Aku ingin menyampaikan resolusi ku :
1. Lulus bulan April tahun 2015 dengan predikat memuaskan.
2. Mendapat pekerjaan sebagai praktisi periklanan kreatif tahun 2014.
3. Naik haji bareng mama papa tahun 2018.
4. Bangun rumah pribadi tahun 2017.
5. Menikah di tahun 2020 dengan isteri shalehah.
6. Meraih IPK minimal 3.92 tahun 2013.
7. Membawa Paramadina Choir berjuang di tingkat International 2013.
8. Dapat medali emas paduan suara atau minimal 2nd Place di tingkat Nasional.
9. Magang di Advertising Agency 2013.
10. Tamatkan Al-Qur’an tahun 2013 dan berusaha terus agar shalat tidak bolong-bolong.
Mungkin untuk saat ini hanya itu yang terlintas dibenakku. Semoga Allah meridhoi mimpiku ini J

Tidak ada komentar: